Teman, ternyata ada kue yang berkilauan seperti kaca loh! Sampai Unyil bisa ngaca diatas kue ini. Hihihi, lucu ya. Kue ini namanya Mirror Cake alias kue kaca. Kue kaca yang sedang ngehits ini dibuat oleh Tante Olga Noskova yang berasal dari Rusia, teman.
Untuk mencicipi kue yang lezat ini gak perlu repot-repot dateng ke Rusia kok. Karena ada toko yang menjual Kue Kaca Rusia di daerah Bandung.
Kita intip cara membuatnya, yuk. Pertama-tama,
buat kue dasarnya dulu ya, teman. Jenis kue yang menjadi dasar kue kaca ini adalah jenis Sponge Cake.
Langkah pertama yaitu kocok telur ayam menggunakan mixer. Telur memiliki kandungan protein yang tinggi loh, teman. Sehingga membuat cita rasa kue menjadi lebih gurih. Dan pastinya lezat dan bergizi dong, Hehehe.
Setelah itu, tambahkan gula pasir ke dalam adonan hingga mengembang. Butuh waktu kurang lebih 15 menit ya. Agar mendapatkan tekstur kue lembut, adonan harus mengembang sempurna, teman. Kemudian, setelah adonan mengembang, tambahkan tepung terigu ke dalam adonan. Eitss jangan lupa ya kurangi kecepatan mixer agar tepung terigu tidak berhamburan. Hehehe
Jadi deh, adonan yang sudah tercampur rata. Lalu, masukkan butter ke dalam adonan tersebut. Ohiya, adonannya jangan sampai menggumpal ya teman. Karena kalau adonan menggumpal nanti hasil kuenya tidak mengembang alias bantet deh.
Sponge Cake juga bisa dibuat rasa cokelat loh. Cara membuatnya sama, kok. Yang membedakan Sponge Cake Cokelat yaitu ditambahkan bubuk cokelat ke dalam adonan.
Cara membuat Sponge Cake mudah ya teman. Teksturnya yang lembut dan berongga buat siapapun pasti suka deh dengan kue jenis ini. Hihihi. Lanjut, tuangkan adonan ke dalam loyang. Panggang di dalam oven dalam waktu 25 menit dan suhu oven 150°C yaa, teman.
Taraaa!! Sponge Cakenya sudah jadi deh. Bentuk Sponge Cake menjadi dua bagian. Lalu, teman-teman bisa menambahkan krim berbagai rasa seperti rasa green tea, keju, dan coklat. Susun potongan yang lainnya dan lapisi semua bagian Sponge Cake dengan krim ya, teman. Diamkan dulu beberapa saat supaya tekstur krim menjadi kaku dan menempel di cake.
Sambil menunggu, kita buat larutan glass atau larutan kacanya, yuk. Larutan ini yang nantinya dituangkan di atas Sponge Cake. Bahan-bahan yang disiapkan yaitu susu cair, coklat putih, gula pasir dan gula cair. Pertama-tama, campurkan susu cair dan coklat putih. Lalu, cairkan di dalam microwave. Untuk larutan gulanya, caranya panaskan gula pasir, air dan larutan glukosa. Aduk terus sampai rata dan jangan sampai gosong ya teman. Kalau coklat putihnya sudah meleleh, tambahkan pewarna makanan yaa, supaya warnanya jadi menarik. Hehehe. Lalu, masukkan ke dalam larutan gula. Setelah itu, tambahkan gelatin khusus yang berfungsi untuk merekatkan tekstur larutan kacanya. Panaskan beberapa saat hingga larutan glassnya larut. Jangan lupa ya sampai halus sehingga tidak ada yang menggumpal. Kemudian, saring larutan kacanya dan dinginkan beberapa saat.
Sponge Cake dan larutan glassnya sudah jadi deh. Saatnya membentuk kue kaca rusia. Yeaaayyy..
Caranya, tuangkan larutan kaca ke semua bagian sponge cake seperti ini, teman.
Warna-warni dari larutan glassnya mengkilap dan berkilauan yaa. Warna kilap ini berasal dari campuran gula dan glukosa.
Kue kaca rusia ini bisa jadi pilihan loh buat teman-teman yang sudah bosan dengan kue tart. Nggak heran deh kalo kue kaca ini banyak penggemarnya. Hehehe
Biar tampilannya makin menarik, teman-teman bisa menghiasnya dengan menambahkan coklat-coklat aneka warna. Hias sesuai kreatifitas yaa, teman.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar